KLIK DAFTAR & LOGIN SCATTER78

Road Test Honda CR-V Generasi ke 4

// //

Road Test Honda CR-V Generasi ke 4

Honda CR-V merajai pasar small SUV di Indonesia selama beberapa tahun terakhir. Kini Honda CR-V generasi ke-4 hadir dengan beberapa peremajaan terutama di sektor desain eksterior dan interior yang menjadikan Honda CR-V terbaru ini lebih lega tanpa menambah bobot mobil. Namun diantara beberapa pegembangan yang dilakukan pada mobil baru ini tentu yang paing menarik adalah konsumsi BBM nya yang lebih efisien.

Honda CR-V Generasi 4


Interior Honda CR-V Generasi ke-4

Honda memberikan sentuhan premium pada kabin New Honda CR-V dengan memberi lapisan kulit pada SUV andalannya ini.

Meski demikian di beberapa bagian masih tetap ditemukan material plastik seperti di bagian dashboard dan pintu (door trim).

Kursi bagian belakang jauh lebih nyaman jika dibanding Honda CR-V generasi sebelumnya, setidaknya tiga orang dewasa berukuran tubuh normal bisa duduk dengan nyaman dalam perjalanan jauh.

Honda CR-V Terbaru

Honda CR-V New


Kelengkapan standar yang diusung oleh semua tipe Honda CR-V 2013 ini antara lain adalah cruise control, AC, power windows, central lock, velg alloy, Bluetooth dan audio streaming.

Sementara varian tertingginya yaitu Honda CR-V Prestige dihias dengan pelapis jok kulit, velg 18 inch, climate control, powered sunrooffog lights dan HID headlight.

Road Test Honda CR-V Generasi 4

Meski awalnya tidak terlalu berharap akan performa Honda CR-V di jalanan namun pada akhirnya harus diakui bahwa mesin 2.4 liter i-VTEC nya cukup mengagumkan
Mesin ini menghasilkan tenaga maksimal 140 kW pada putaran 7000 rpm dan torsi maksimal 222 Nm.

Honda CR-V Indonesia

Dalam pengujian di dalam kota mesin terasa responsif dan halus dalam berakselerasi. Sementara di jalan bebas hambatan memang terasa kurang bertenaga ketika melibas tanjakan namun cukup meyakinkan saat hendak mendahului kendaraan lain.

Ketika tuas transmisi otomatis diposisikan pada model Eco, umumnya akselerasi kendaraan akan melemah. Kasus ini tidak bisa dibilang menganggu selama mengendarai Honda CR-V generasi 4 ini meski tetap terasa ada perbedaan.

Suara berisik baik yang ditimbulkan oleh gesekan ban dengan aspal maupun angin teredam dengan baik selama proses pengujian Honda CR-V.

Nampak sekali bahwa Honda melakukan setting suspensi dengan sangat baik sehingga pengendalian Honda CR-V generasi 4 ini terasa nyaman dan stabil jika dibandingkan para pendahulunya termasuk ketika melibas permukaan jalanan yang kasar.

Harga Honda CR-V Indonesia

Honda CR-V Indonesia


Kesimpulan dari Hasil Test Drive Honda CR-V

Honda bisa dibilang sukses dalam merevisi Honda CR-V generasi keempat ini, interior terasa lebih longgar tanpa menjadikan dimensi keseluruhannya menjadi lebih bongsor. Tentu kabin yang lebih lapang menjadikan Honda CR-V lebih menarik bagi keluarga muda yang membutuhkan mobil dengan daya angkut besar.

Meski sekarang cukup banyak pemain lain di kelas yang sama dengan CR-V namun SUV keluaran Honda ini sudah pasti selalu menjadi alternatif pilihan yang tidak bisa ditinggalkan. Meski demikian mobil yang menjadi benchmark di kelas ini kini sudah diambil alih oleh Mazda CX-5. Mesin 2.0 liter Mazda CX-5 memang terasa kurang bertenaga dibanding Honda CR-V namun jika Mazda CX-5 2.5 liter jadi masuk ke Indonesia maka jelas Mazda CX-5 2.5 liter adalah pilihan yang lebih baik dibanding Honda CR-V 2.4 Prestige yang saat ini harganya dibanderol Rp. 431.000.000.

0 Response to "Road Test Honda CR-V Generasi ke 4"

Posting Komentar