In Peugeot, SUV // //
Peugeot 2008 Hadir di Indonesia Ancam Ford EcoSport
Peugeot 2008 bakal segera hadir di Indonesia tahun ini, kehadirannya meramaikan pasar mini SUV merupakan ancaman besar bagi Ford EcoSport yang sudah lebih dulu muncul di bursa otomotif tanah air. Crossover buatan Perancis ini hadir dengan berbagai fitur keselamatan seperti enam kantong udara, electronic stability serta cruise control. Namun apakah semua fitur keselematan itu masih akan diusung ketika masuk ke Indonesia? Tentu belum bisa dipastikan hingga kini.
Selain fitur keselamatan masih ada segudang fitur yang ditawarkan oleh Peugeot 2008 seperti telescopic leather steering wheel, Bluetooth connectivity, trip computer, foglights, LED daytime running lights, 16-inch alloy wheels with space-saver spare dan tentu saja yang tak boleh ketinggalan untuk disebut adalahparking sensors serta reverse-view camera. Dijual dengan kisaran harga Rp 430 juta-an mobil ini adalah salah satu mini SUV yang cukup layak untuk dipertimbangkan selama Anda tidak berkeberatan dengan mesin tiga silinder berkapasitas 1.2 liter dan transmisi manual lima kecepatan (tipe Allure). Namun jika tipe tersebut belum memuaskan maka dengan menambah sekitar Rp 50 juta-an Anda bisa memperoleh Peugeot 2008 bermesin 1.6 liter empat silinder dengan transmisi matic plus satellite navigation, rain-sensing wipers, auto headlights, panoramic sunroof dan dark tinted rear side windows.
Transmisi matic-nya memang hanya menawarkan empat kecepatan, cukup ketinggalan jaman untuk ukuran mobil masa kini. Namun mesin 1.6 liter-nya sendiri mampu menghasilkan daya maksimum 120 PS dan torsi 160 Nm yang lebih dari cukup untuk menggerakkan Peugeot 2008 yang bobotnya sangat ringan.
Dilihat dari tampilan luarnya sendiri Peugeot 2008 masih merupakan mini SUV terbaik dibandingkan rival-rivalnya seperti Suzuki SX4 S-Cross, Nissan Juke, Ford EcoSport dan sebagainya. Desain Peugeot 2008 berkesan elegan karena mencomot langsung dari Peugeot 208 dengan penambahan panjang sekitar 200 mm dan tinggi 96 mm. Bahkan tambahan LED daytime running light di depan maupun belakang menjadikan mobil ini berkesan lebih mahal ketimbang harga sesungguhnya.
Fakta bahwa Peugeot masih mendesain dan memproduksi langsung Peugeot 2008 di Perancis menjadikan mobil ini sebagai satu-satunya mobil Crossover yang berasal dari Eropa. Memang ada versi Nissan Juke buatan Inggris, namun konsep desainnya tak bisa disejajarkan dengan 2008. Sementara EcoSport meski mengusung nama Ford namun proses desain dan produksinya sendiri dilakukan di India.
Memang tak semua calon konsumen peduli dengan asal muasal kendaraan yang hendak dibelinya, masuk akal sebab meski diproduksi di negara dunia ketiga sekalipun standar quality control-nya tak lantas diturunkan. Namun dari segi Buyers Psychology ada beberapa orang yang tetap peduli terhadap country of origin sebuah produk. Namun pastinya pembeli dengan latar belakang manapun bakal menghargai kualitas tinggi yang ditawarkan oleh Peugeot 2008 baik dalam hal material yang digunakan maupun finishing-nya.
Perhatian para desainer dan mekanik Peugeot 2008 terhadap detil adalah salah satu buktinya. Tuas rem tangan misalnya, alih-alih mendesain tuas konvensional sebagaimana pabrikan lain para desainer Peugeot mengambil inspirasi dari tuas pesawat. Hasilnya bukan hanya lebih bernilai dari segi estetika namun juga lebih nyaman dioperasikan.
Untuk keluarga muda, Peugeot 2008 adalah mobil keluarga yang sangat ideal. Kapasitas bagasi 410 liter bukan hanya pas untuk mengangkut belanjaan namun juga pas untuk ukuran sebuah pram. Barisan jok di belakang memang kurang terasa kega untuk mengangkut penumpang dewasa, itu sebabnya kami merekomendasikan mobil ini untuk keluarga muda dengan satu atau dua orang anak yang belum beranjan remaja.
Lain halnya dengan jok bagian depan yang memberi ruang sangat lega kecuali jika Anda memiliki tinggi badan lebih dari 180 cm, dan rasanya bakal sangat langka untuk rata-rata orang Indonesia.
Banyak bagian dari Peugeot 2008 yang dicomot langsung dari 208, lingkar kemudi adalah salah satunya. Desain serta ukurannya persis sama dengan Peugeot 208. Sekilas memang terasa aneh, sebab ukuran lingkar kemudi 208 begitu kecil. Namun setelah melakukan test drive beberapa saat barulah disadari bahwa lagi-lagi bukan tanpa alasan desainer Peugeot menempelkan begitu saja lingkar kemudi 208 ke 2008. Ukuran tersebut ternyata sangat nyaman dan pas dengan karakter 2008.
Bedanya dengan 208, di Peugeot 2008 pengemudi mendapatkan dudukan yang lebih tinggi sehingga pandangan pun menjadi lebih luas.
Dapur pacu empat silinder 1.6 liter-nya sendiri mampu melejitkan Peugeot 2008 dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 11.2 detik, angka yang cukup baik untuk sebuah mobil Crossover.
Transmisi manualnya tidak terlalu buruk, namun jika Anda banyak bepergian di dalam kota dengan tingkat kemacetan yang pada ada baiknya mempertimbangkan transmisi matic.
Kemampuan Peugeot 2008 dalam meredam bantingan ketika melewati jalanan rusak pun cukup layak diacungi jempol meski tidak senyaman Peugeot 208. Diajak keluar masuk tikungan pun mobil ini cukup stabil dan percaya diri. Fitur rear parking sensors dan reversing camera juga bakal banyak membantu ketika hendak memarkir mobil. Berharap saja fitur ini tidak disunat atau dijadikan aksesoris opsional ketika masuk ke Indonesia pada semester kedua tahun ini nanti.
Layar sentuh berukuran 7 inch pada konsol tengah dashboard Peugeot 2008 mampu terbaca dengan baik meski berada di bawah sinar matahari langsung. Resolusinya sangat tinggi dan menu yang ada di dalamnya begitu mudah dipahami oleh pemilik baru sekalipun.
Peugeot mengklaim konsumsi BBM Peugeot 2008 6,5 liter/100 km namun pada saat diujicoba angka rata-rata yang diperoleh adalah 10,1 liter/100 km.
0 Response to "Peugeot 2008 Hadir di Indonesia Ancam Ford EcoSport"
Posting Komentar